Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lowongan Kerja PT. PAMA untuk Fresh Graduate, Maret 2024. Cek Persyaratannya

Informasi Lowongan Kerja PT. PAMA untuk Fresh Graduate, Maret 2024. Cek Persyaratannya
(Foto : Instagram @join_pamapersada)

GO-SINARBULAN.COM - PT. Pamapersada Nusantara kembali membuka Lowongan Kerja bagi Fresh Graduate untuk beberapa posisi. Kesempatan menarik bagi kamu selaku lulusan baru (Fresh Graduate) yang saat ini sedang mencari peluang dalam memperoleh pekerjaan. Nah bagi kamu yang tertarik dan memenuhi persyaratan, segera daftarkan diri kamu untuk mengisi formasi yang tersedia dan tentunya menjadi bagian dari PT. PAMA. Deadline Pendaftaran 22 Maret 2024.

TENTANG PT. PAMAPERSADA NUSANTARA:

PT Pamapersada Nusantara merupakan bagian dari Astra Heavy Eguipment, Mining. Construction & Energy yang telah menjadi pionir dalam dunia kontraktor pertambangan dengan pangsa pasar terbesar di Indonesia. Organisasi PAMA terus tumbuh dengan cepat dan senantiasa mencari tantangan baru serta membuat penemuan besar bersama karyawannya.

 POSISI:

  1. Coorporate Legal Officer
  2. Coorporate Social Responsibility Officer
  3. Finance & Administrator Officer
  4. IT Infrastructure Engineer

1. CORPORATE LEGAL OFFICER:

URAIAN PEKERJAAN:

Menyiapkan dan mengelola dokumen-dokumen legal, memberikan pertimbangan hukum dalam aktivitas bisnis perusahaan yang berkaitan dengan masalah hukum, memperbaharui produk-produk hukum perusahaan, membantu koordinasi  Corporate Actions yang diambil oleh perusahaan dengan tujuan menjaga perusahaan tetap berada dalam aturan dan terlindung dari permasalahan hukum.

PERSYARATAN:

  • Usia Maksimal 27 tahun
  • Minimal lulusan SI Hukum
  • Memiliki IPK min 3.00
  • Tidak buta warna
  • Mempunyai pengalaman sebagai
  • Corporate Legal Officer lebih disukai
  • Telah melakukan vaksin booster Covid-19
  • Siap melakukan perjalanan dinas ke area job site PAMA (Kalimantan & Sumatera Selatan)
  • Siap mematuhi seluruh persyaratan per-undang undangan, peraturan perusahaan dan persyaratan lainnya terkait Keselamatan Kesehatan Kerja, Keselamatan Operasi serta Lingkungan Hidup.
(Foto : Instagram @join_pamapersada)

2. CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY OFFICER :

URAIAN SINGKAT PEKERJAAN:

Mengidentifikasi secara langsung kebutuhan pendidikan dan permasalahan kemasyarakatan akibat adanya kegiatan penambangan serta melahirkan program peningkatan taraf pengetahuan dan pendidikan masyarakat dan menjaga keharmonisan hubungan kemasyarakatan. 

PERSYARATAN:

  • Usia Maksimal 27 tahun
  • Minimal Lulusan S1 Kesehatan Masyarakat, SI Ekonomi Pembangunan, SI Keguruan, SI Ilmu Pendidikan
  • Memiliki IPK minimal 3.00
  • Tidak buta warna
  • Telah menjalani vaksin booster Covid-19
  • Siap bekerja di area job site PAMA (kalimantan & Sumatera Selatan)
  • Siap mematuhi seluruh persyaratan per-undang undangan, peraturan perusahaan dan persyaratan lainnya terkait dengan Keselamatan Kesehatan Kerja, Keselamatan Operasi serta Lingkungan Hidup.
(Foto : Instagram @join_pamapersada)

3. FINANCE & ADMINISTRATOR OFFICER

URAIAN SINGKAT PEKERJAAN:

Mencatat, memonitor, dan membuat laporan semua transaksi. Menghitung, memotong dan melaporkan transaksi menjadi objek pajak. Melakukan pembayaran dan memonitor kas harian.

PERSYARATAN:

  • Memiliki Usia Maks 27 tahun
  • Minimal lulusan D3 Keuangan, Akuntansi
  • Memiliki IPK minimal 2.75
  • Tidak buta warna
  • Telah menjalani vaksin booster Covid-19
  • Siap bekerja di area job site PAMA (kalimantan & Sumatera Selatan)
  • Siap mematuhi seluruh persyaratan per-undang undangan, peraturan perusahaan dan persyaratan lainnya terkait dengan Keselamatan Kesehatan Kerja, Keselamatan Operasi serta Lingkungan Hidup.
(Foto : Instagram @join_pamapersada)

4. IT INFRASTRUCTURE ENGINEER 

Bertanggung jawab terhadap aktivitas network deployment & optimalization, IT infrastructure maintenance, hardware & network management, data center . Management, tuning & optimization.  

PERSYARATAN:
  • Memiliki usia maksimal 27 tahun 
  • Minimal lulusan D3 Teknik Elektro, Teknik Komputer, Teknik Telekomunikasi, Teknik Elektro Instrumentasi
  • Memiliki IPK minimum 2.75 
  • Tidak buta warna 
  • Telah menjalani vaksin booster Covid-19 
  • Sanggup bekerja di area job site PAMA (kalimantan & Sumatera Selatan) 
  • Sanggup mematuhi seluruh persyaratan per-undang undangan, peraturan perusahaan dan persyaratan lainnya terkait dengan Keselamatan Kesehatan Kerja, Keselamatan Operasi serta Lingkungan Hidup. 

PENDAFTARAN:
  • Bagi kamu yang berminat dan memiliki kriteria sesuai dengan yang dipersyaratkan, silahkan daftarkan diri kamu melalui link: https://career.pamapersada.com
  • Pendaftaran akan ditutup pada tanggal  22 Maret 2024

Demikian informasi Lowongan Kerja PT. PAMA untuk Fresh Graduate, Maret 2024. Untuk informasi yang lebih detil terkait Lowongan Kerja PT. PAMA untuk Fresh Graduate, Maret 2024 ini dapat diakses melalui akun Instagram @join_pamapersada

Semoga Bermanfaat🙏

Sumber : Instagram @join_pamapersada

Post a Comment for "Lowongan Kerja PT. PAMA untuk Fresh Graduate, Maret 2024. Cek Persyaratannya"