Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengumuman Hasil Akhir Calon Petugas Sensus Pertanian (ST2023) BPS Banjarnegara

Informasi Pengumuman Hasil Akhir Calon Petugas Sensus Pertanian (ST2023) BPS Banjarnegara
(Foto : Instagram @bpsbanjarnegara)

GO-SINARBULAN.COM - Badan Pusat Statistik (BPS) kab Banjarnegara telah mengeluarkan pengumuman terkait Hasil Akhir Calon Petugas Sensus Pertanian (ST 2023). Diketahui sebelumnya bahwa jumlah kebutuhan petugas Sensus Pertanian 2023 Kabupaten Banjarnegara adalah 1.072 orang, sementara jumlah pelamar yang dinyatakan lolos pada tahap I sebanyak 1.274 orang. Dari total tersebut, pelamar yang mengikuti tes wawancara pada tanggal 21 Maret 2023 di Surya Yudha Park sebanyak 1.235 orang. 

Nah Setelah dilaksanakan proses seleksi tes wawancara di Surya Yudha Park tersebut dan ujian kompetensi secara online melalui Learning Management System (LMS) BPS pada tanggal 27 dan 29 Maret 2023, maka diperoleh hasil yang lolos (diterima) sebanyak 961 pelamar dan dinyatakan sebagai cadangan sebanyak 100 pelamar. 

Surat pengumuman dan daftar nama peserta lolos tahap akhir bisa diunduh di : 

Selamat ya bagi peserta yang resmi diterima sebagai petugas pendataan lapangan Sensus Pertanian (ST2023) Kabupaten Banjarnegara ini.  Semoga amanah dan bertanggung jawab dalam menjalankan seluruh rangkaian pelaksanaan ST2023 yang akan datang. Bagi peserta yang belum terpilih, tetap semangat dan terus berjuang karena di luar sana akan ada kesempatan lain yang menantimu.

CATATAN :

  • Jika dikemudian hari ditemukan bukti bahwa peserta yang diterima sebagai petugas Sensus Pertanian 2023 juga terdaftar atau aktif sebagai sekretariat atau anggota PPK/PPS atau Panwaslu maka otomatis akan dinyatakan GUGUR, dan digantikan oleh peserta cadangan. 
  • Bagi pelamar yang dinyatakan lolos (diterima sebanyak 961 pelamar) maka: 
    • Segera menyiapkan nomor rekening BRI untuk keperluan administrasi dan diunggah saat daftar ulang. 
    • Melakukan daftar ulang dengan mengisi link berikut ini: http://s.bps.go.id/DUST2304 
    • Batas akhir daftar ulang adalah 15 April 2023 pukul 10.00 WIB 
  • Keputusan panitia adalah final dan tidak dapat diganggu gugat.

Demikian informasi Pengumuman Hasil Akhir Calon Petugas Sensus Pertanian (ST2023) BPS Banjarnegara. Untuk informasi yang lebih detil terkait Pengumuman Hasil Akhir Calon Petugas Sensus Pertanian (ST2023) BPS Banjarnegara ini dapat diakses melalui akun Instagram @bpsbanjarnegara

Semoga Bermanfaat 🙏

Sumber : Instagram @bpsbanjarnegara

Post a Comment for "Pengumuman Hasil Akhir Calon Petugas Sensus Pertanian (ST2023) BPS Banjarnegara"