Gratis, Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) BBPVB Makassar, 2023
GO-SINARBULAN.COM - Telah dibuka Pendaftaran Pelatihan Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) pada Bidang Keahlian Kualifikasi 4 Teknisi Refrigerasi dan Teknisi Tata Udara di Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Makassar. Pendaftaran pelatihan ini akan berlangsung selama 1200JP atau 7,5 bulan dan dilaksanakan secara Gratis tanpa pungutan biaya apa pun. Pada pelatihan ini juga akan ada pemagangan selama 3 bulan pada perusahaan industri. Wah tentunya ini merupakan kabar yang menarik bagi anda yang ingin menambah skill untuk peesiapan menuju Dunia Kerja yang sesungguhnya. Untuk itu jangan lewatkan kesempatan ini. Buat kamu yang ingin mendaftarkan diri mengikuti pelatihan ini, silahkan daftar sekarang. Dibuka mulai tanggal 6 - 11 Maret 2023.
BIDANG KEAHLIAN KUALIFIKASI 4 TEKNISI REFRIGERASI DAN TEKNISI TATA UDARA
JADWAL PELAKSANAAN :
- Pendaftaran Online : 6 s.d 11 Maret 2023
- Pendaftaran melalui laman siap kerja atau melalui link https://bit.ly/daftarpelatihanbbpvpmks
- Pengumpulan Dokumen Persyaratan dan Pengambil Kartu Tes : 13 Maret 2023
- Jadwal Seleksi :
- Seleksi Tulis -15 Maret 2023
- Seleksi Wawancara :16 Maret 2023
- Pengumuman Kelulusan : 18 Maret 2023
DOKUMEN PERSYARATAN :
- Print Out Bukti Registrasi online.
- Pas foto berwarna ukuran 3 x 4 (Foto berlatar merah, menggunakan kemeja putih/jas hitam dan berdasi, bagi perempuan yang berjilbab menggunakan jilbab)
- Foto copy Ijazah pendidikan terakhir
- Foto copy KTP/ Kartu keluarga
KETENTUAN :
- Pelatihan dilaksanakan selama 1200 JP/7,5 Bulan.
- Pemagangan dilaksanakan selama 3 bulan di industri.
- Setiap calon peserta pelatihan diharapkan menyimpan dan menjaga kerahasiaan User Name dan Password akun SIAPkerja masing-masing dengan baik.
- Pendaftaran tertutup secara sistem setelah kuota pendaftar terpenuhi.
- Dokumen persyaratan agar diserahkan ke kios SIAPkerja BBPVP Makassar bersamaan dengan pengambilan kartu tes pada tanggal 13 Maret 2023 paling lambat pukul 15.30 wita.
Pelatihan Non Boarding dengan biaya pemerintah (Gratis).
PERSYARATAN UMUM :
- Minimal berusia 18 tahun.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Minimal lulusan SMA/SMK sederajat.
- Belum berkeluarga.
- Tidak sementara mengikuti pendidikan formal.
- Tidak sedang bekerja atau terikat kontrak dengan perusahaan
- Bersedia mengikuti proses pelatihan sampai selesai, apabila mengundurkan diri maka siap membayar kerugian negara sebesar Rp. 20.000.000,-
Informasi terbaru dan valid mengenai BBPVP Makassar hanya melalui akun resmi kami di :
- FB & Youtube : BBPVP Makassar
- IG & Tiktok : @bbpvp_makassar
- Website : https://bbpvp-makassar.com
Demikian Informasi Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi BBPVB Makassar 2023. Untuk informasi yang lebih detil terkait Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi BBPVP Makassar 2023 ini dapat diakses melalui akun Instagram @bbpvp_makassar
Semoga Bermanfaat 🙏
Sumber : Instagram @bbpvp_makassar
Post a Comment for "Gratis, Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) BBPVB Makassar, 2023"